Analisa Kadar Glukosa Darah Pada Ibu Hamil Trimester III Di Rumah Sakit Islam Umum Malahayati Medan

Authors

  • Tiara Rajagukguk Fakultas Pendidikan Vokasi, Universitas Sari Mutiara Indonesia Medan

Keywords:

Kadar glukosa darah, Ibu hamil trimester III

Abstract

Gula darah atau glukosa yang terdapat dalam darah yang terbentuk dari karbohidrat dalam makanan dan disimpan sebagai glikogen di hati dan otot rangka. Glukosa merupakan sumber energi utama bagi sel manusia. Salah satu penyebab meningkatnya kadar glukosa di dalam darah adalah kehamilan. Karena selama masa kehamilan akan berlangsung proses pertumbuhan dan perkembangan janin yang akan berpengaruh kepada perubahan fisiologis terhadap ibu hamil. Keadaan meningkatnya kadar glukosa di dalam darah selama masa kehamilan disebut dengan Diabetes Mellitus Gestasional. Diabetes mellitus pada kehamilan atau biasa yang disebut dengan diabetes mellitus gestasional adalah keadaan gangguan toleransi glukosa yang diketahui pertama kali saat hamil dan dapat terjadi karena pada masa kehamilan dengan adanya perubahan-perubahan hormon pada ibu hamil yang dapat menyebabkan resistensi insulin. Tujuan penelitian untuk mengetahui Kadar Glukosa Darah Pada Ibu Hamil Trimester III Di Rumah Sakit Islam Malahayati Medan. Penelitian ini dilakukan di bulan Juni 2021 di Laboratorium Rumah Sakit Islam Malahayati Medan. Jenis Penelitian ini adalah Deskriptif cross sectional.Pemeriksaan ini menggunakan metode tes trip dengan sampel sebanyak 20 sampel ibu hamil. Hasil pemeriksaan kadar glukosa darah pada ibu hamil trimester III di Rumah Sakit Islam Malahayati Medan. Diperoleh hasil kada glukosa darah meningkat berjumlah 5 orang (25%), glukosa darah normal berjumlah 14 orang (70%), kadar glukosa darah menurun berjumlah 1 orang (5%). Yang menjadi kesimpulan pada peneletian ini lebih banyak kadar glukosa darah normal berjumlah 14 orang (70%).Sehingga dapat disarankan kepada ibu hamil sebaiknya secara rutin melakukan pemeriksaan kadar glukosa darah dan menerapkan pola makan yang sehat dan seimbang serta olahraga secara teratur.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-06-08